Equity World Medan – Pekan ini jadi waktu yang berat bagi dolar Amerika Serikat (AS). Betapa tidak, nilainya terus turun terhadap mata uang dunia, termasuk rupiah.
Akhir pekan lalu, mata uang Paman Sam itu masih berada di atas Rp 15.000. Namun sejak awal pekan ini nilai dolar AS terus turun hingga sempat menyentuh Rp 14.500-an.
Jika dilihat dalam grafik, terlihat garis jatuh yang cukup dalam hanya di empat hari terakhir ini. Berikut ini grafiknya seperti dikutip dari Reuters, Kamis (8/11/2018).
Grafik Anjloknya Dolar AS Sejak Awal PekanFoto: Dok. Reuters
Jika dilihat secara harian, begini pergerakan dolar AS terhadap rupiah:
Senin dibuka Rp 14.940 dan ditutup Rp 14.965
Selasa dibuka Rp 14.975 dan ditutup Rp 14.790
Rabu dibuka Rp 14.790 dan ditutup Rp 14.565
Kamis dibuka Rp 14.565
Baca juga: Dolar AS Pagi Ini Naik Tipis ke Rp 14.650
Baca juga: Rupiah Menguat, Bagaimana dengan yang Bergaji Dolar AS?
(ang/ara)
Sumber : detik.com